PERANCANGAN INTERIOR GKJ YEREMIA DEPOK DENGAN KONSEP TRADISIONAL DAN SENTUHAN MODERN

Authors

  • Hendhitya Bintang Universitas Sahid Surakarta
  • Dina Kristiana Seftianingsih Universitas Sahid Surakarta

DOI:

https://doi.org/10.47942/asosiatif.v4i2.1997

Keywords:

Gereja Kristen Jawa, Interior Gereja, Elemen Arsitektur Gereja, Budaya Jawa, Desain Interior, Sentuhan Modern, konsep modern

Abstract

Perancangan interior GKJ Yeremia Depok bertujuan mengintegrasikan konsep tradisional Jawa dengan
desain modern untuk meningkatkan kualitas ibadah jemaat. Desain ini menyeimbangkan budaya lokal
dengan kenyamanan dan fungsionalitas ruang. Fokus utama adalah kesederhanaan, estetika, dan
teknologi guna menciptakan suasana yang mendukung keterlibatan spiritual jemaat. Perancangan ini
juga mengatasi berbagai permasalahan desain, seperti penataan furniture yang menghambat
pergerakan, pencahayaan kurang memadai, ventilasi terbatas, serta akustik yang kurang optimal. Solusi
yang disarankan mencakup penggunaan lampu LED hemat energi, sistem pendingin udara efisien, dan
videotron untuk meningkatkan pengalaman ibadah. Metode pengumpulan data meliputi observasi
lapangan, wawancara dengan pengurus dan jemaat, serta studi literatur tentang desain tradisional dan
modern dalam arsitektur gereja. Hasil perancangan diharapkan tidak hanya memenuhi kebutuhan
fungsional dan estetis, tetapi juga memperkuat pengalaman spiritual jemaat. Dengan pendekatan ini,
interior GKJ Yeremia Depok diharapkan mampu meningkatkan kualitas ibadah dan mempererat
hubungan spiritual jemaat melalui ruang yang mendukung kebutuhan rohani dan sosial mereka.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-07-25