Hubungan Kualitas Dukungan Orang Tua Dengan Motivasi Belajar Siswa Dalam Menghadapi Ujian Sekolah
Keywords:
kualitas dukungan orang tua, motivasi belajar siswa dalam menghadapi ujian sekolahAbstract
Latar Belakang : Dukungan orang tua merupakan dukungan dimana orang tua memberikan kesempatan pada anak agar dapat mengembangkan kemampuan yang dimilikinya, belajar mengambil inisiatif, mengambil keputusan mengenai apa yang ingin dilakukan dan belajar mempertanggung jawabkan segala perbuatannya.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui hubungan kualitas dukungan orang tua terhadap motivasi belajar siswa dalam menghadapi ujian sekolah. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Karangasem III Laweyan Surakarta pada bulan Agustus 2016.
Desain : Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dan pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan tehnik total sampling. Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah siswa kelas V tahun ajaran 2016/ 2017 yang berjumlah 35 siswa. Analisa hubungan antara kualitas dukungan orang tua terhadap motivasi belajar siswa dalam menghadapi ujian sekolah dilakukan dengan analisis regresi sederhana.
Hasil : Berdasarkan hasil analisa, diperoleh nilai hitung sebesar 6,523 dengan sig= 0,000 (p<0,05). Artinya, terdapat hubungan antara kualitas dukungan orang tua dengan motivasi belajar siswa dalam menghadapi ujian sekolah. Semakin tinggi kualitas dukungan orang tua maka semakin tinggi motivasi belajar siswa dalam menghadapi ujian sekolah dan sebaliknya semakin rendah kualitas dukungan orang tua maka semakin rendah motivasi belajar siswa dalam menghadapi ujian sekolah.