ANALISIS WACANA BERITA KEKERASAN SEKSUAL DENGAN KORBAN PEREMPUAN PADA HARIAN UMUM SOLOPOS

Authors

  • EKA NOVITASARI universitas Sahid Surakarta, Indonesia
  • ERWIN KARTINAWATI Universitas Sahid Surakarta, Indonesia

Keywords:

Kekerasan, Perempuan, Wacana, Solopos, Kasus.

Abstract

Pemberitaan tentang kekerasan sering muncul di media massa, termasuk kekerasaan terhadap perempuan. Media massa dapat digunakan sebagai salah satu alat yang efektif untuk membentuk opini dan mengubah perilaku masyarakat. Melalui pemberitaan tentang kekerasan terhadap perempuan, diharapkan dapat menekan kasus yang terjadi di masyarakat. Wacana apa yang dikembangkan Harian Umum Solopos melalui pemberitaan kekerasaan terhadap perempuan adalah inti dari kajian ini. Penelitian dilakukan melalui studi dokumen yang dianalisis dengan model Teun A. Van Djik.  Analisis menyimpulkan jika Solopos mengembangkan wacana bahwa kekerasan seksual terhadap perempuan merupakan suatu tindak kejahatan. Kasus kekerasan terjadi karena ada ketimpangan relasi kuasa antara pelaku dan korban. Ketimpangan kekuasaan ini disebabkan kesenjangan kekuasaan antara laki- laki dan perempuan yang menjadi pemicu utama dibalik diskriminasi. Hal tersebut didukung oleh budaya yang patriarki. Berkenaan dengan peran media, pemberitaan tentang kekerasan seksual yang dikembangkan Solopos adalah untuk membantu masyarakat memahami bagaimana sebuah peristiwa terjadi dan apa yang sebetulnya terjadi. Selain itu, wacana yang dikembangkan Solopos juga bersifat advokasi untuk mendapatkan hak-hak sebagai korban seperti keadilan hukum, dan mendapat terapi atas trauma fisik dan psikis atas kejadian tersebut. Pemberitaan kekerasan seksual secara kontinyu juga untuk mendesak pemerintah dan kepolisian agar lebih serius menangani kasus-kasus kekerasan seksual dan memperhatikan nasib yang menjadi korban kekerasan seksual.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

EKA NOVITASARI, universitas Sahid Surakarta

Ilmu Komunikasi Fakultas Sosial, Humaniora, Dan Seni Universitas Sahid Surakarta 

ERWIN KARTINAWATI, Universitas Sahid Surakarta

Ilmu Komunikasi Fakultas Sosial, Humaniora, Dan Seni Universitas Sahid Surakarta 

Downloads

Published

2021-01-05

Citation Check