Penerapan Konsep 5S (5 R) Pada Kehidupan Sehari-Hari pada Masa Pandemi untuk Menjaga Kesehatan dan Meningkatkan Imunitas Tubuh
DOI:
https://doi.org/10.47942/jpttg.v2i1.721Abstract
Ketidakpastian terkait selesainya pandemi terkadang menimbulkan keresahan, dan meningkatkan tingkat stress. Kondisi stress ini kadang diperparah dengan lingkungan rumah pribadi yang kadang berantakan dan menjurus ke kotor. Salah satu metode penanganan yang dapat diaplikasikan sehari hari adalah 5S, yang ditemukan oleh Takashi Osada di Jepang. 5S merupakan metode yang banyak dipakai di Pabrik, namun dapat diaplikasikan pada kondisi rumahan, dengan tujuan dapat meningkatkan awareness masyarakat kepada tatanan hidup rapi dan sehat. Pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memunculkan kesadaran terhadap pentingnya hidup rapi dan sehat serta diharapkan dapat meningkatkan partisipasi seluruh anggota keluarga dalam mengelola kebersihan dan kerapian rumah masing-masing