Pengaruh Tidur Siang Terhadap Tingkat Kecerdasan Logika Anak Usia 3-5 Tahun di Tk Zainul Hasan Genggong Probolinggo

Authors

  • Yulia Rahmawati
  • Sunanto .

Keywords:

tidur siang, anak, Kecerdasan Logika

Abstract

Tidur merupakan kebutuhan dasar yang penting bagi setiap individu selain itu tidur merupakan sebagai kebutuhan fisiologis yang terjadi karena perubahan stuktur kesadaran yang ditandai tingkat kesadaran dan respon terhadap stimuli.Tidur siang menjadi suatu hal yang penting karena tidur sangat bermanfaat, terutama untuk anak, dimana mereka tengah berada dalam masa pertumbuhan yang pesat. Tidur siang bagi anak tidak hanya bermanfaat untuk mengistirahatkan tubuh dan pikiran, tetapi lebih dari itu. Beberapa manfaat tidur siang bagi anak, diantaranya: membantu proses metabolisme, menjaga kesehatan dan daya tahan tubuhnya, mencerdaskan otak, membantu tumbuh kembang anak menjadi lebih optimal, meningkatkan konsentrasi anak, dan lain-lain. Meskipun manfaat tidur siang bagi anak sangatlah besar, namun bukan berarti orang tua harus memaksa anaknya tidur siang hingga berjam-jam lamanya. Tetap membiarkan anak beraktifitas seperti biasa, dan yang terpenting kebutuhan tidur anak bisa tercukupi dengan baik Mengetahuipengaruh tidur siang terhadap tingkat kecerdasan logika anak usia 3-5 tahun di TK Zainul Hasan Genggong Probolinggo Desaian penelitian yang akan digunakan pada penelitian ini adalah Cross Sectional.Pupolasi penelitian ini Adalah semua ibu yang memiliki anak usia 3 – 5 tahun di TK Zainul Hasan Genggong, dengan menggunakan teknik sampling purposive sampling, dengan jumlah populasi 60 siswa/siswi, dengan jumlah sampel 45 siswa/siswi. Pengambilan data dengan menggunakan kuisioner dan dianalisis dengan uji statistik Wilcoxon. Hasil analisis menunjukkan terdapat pengaruh yang positif antara pengaruh tidur siang dengan tingkat kecerdasan logika anak usia 3-5 tahun dengan Corelasi Asymp.Sig.(2-tailed) 0.000 < 0.005. Terdapat pengaruh tidur siang terhadap tingkat kecerdasan logika anak usia 3-5 tahun di TK Zainul Hasan Genggong Probolinggo

Downloads

Published

2019-07-16

Citation Check

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.